![]() |
| Malam Penutupan Bulan Rosario di Kring Santo Mikael Paroki Sekadau 31 Oktober 2025 |
Menurut Nico Bohot malam penutupan bulan Rosario di Kring Santo Mikael dihadiri lebih dari 50 umat dari kring tersebut yang diselenggarakan di salah satu rumah warga Katolik km 4 Sekadau. Umat Katolik yang hadir merasa gembira karena bisa menutup kegiatan doa 1 bulan ini dengan penuh hikmat dan umat mengatakan bahwa mereka siap melakukan doa yang sama pada bulan Mei 2026 yang disebut bulan Maria.
Di Kring Santo Mikael ini malam penutupan juga diadakan di Basis 3 yaitu di rumah Pak Roni yang dihadiri oleh 50 peserta.
Mengutip buku Sejarah Agama Katolik, Nico menjelaskan bahwa Bulan Oktober dikenal sebagai Bulan Rosario dalam Gereja Katolik. Hal ini karena Pesta Santa Perawan Maria Ratu Rosario dirayakan setiap 7 Oktober, dan Gereja mendorong umat untuk secara khusus mendoakan Rosario sepanjang bulan ini sebagai bentuk devosi kepada Bunda Maria.
"Tradisi ini berakar dari sejarah kemenangan pertempuran Lepanto” (1571), di mana umat Kristen menang setelah seluruh Gereja didorong untuk berdoa Rosario oleh Paus Pius V. Sejak itu, Paus menetapkan Oktober sebagai bulan untuk menghormati Bunda Maria melalui doa Rosario,"jelasnya.
Apa itu Doa Rosario???
Doa Rosario adalah doa meditasi yang berpusat pada peristiwa-peristiwa kehidupan Yesus Kristus dan Bunda Maria, yang disebut peristiwa Rosario (misteri Rosario). Melalui doa ini, umat merenungkan karya keselamatan Allah sambil memohon perantaraan Bunda Maria.
Rosario terdiri dari: Tanda Salib dan Doa Pembuka, Syahadat Para Rasul, doa Bapa Kami Salam Maria (10 kali setiap peristiwa)
Tujuan dan Manfaat Doa Rosario. Tujuan doa Rosario ini adalah Mendekatkan diri kepada Yesus melalui Bunda Maria, Mendalami misteri keselamatan, Memperoleh kedamaian batin, memohon rahmat dan perlindungan serta menumbuhkan kebersamaan dalam keluarga dan komunitas.
Selama bulan Rosario, umat Katolik biasanya berdoa Rosario setiap hari (di rumah, gereja, atau lingkungan) dari hari pertama hingga hari penutup. (N)
Editor: PenJab radio dermaga
