Play
dermagaFm | Radio Streaming Kalbar
dermagaFm | Radio Streaming Kalbar
dermagaFm | Radio Streaming Kalbar
dermagaFm | Radio Streaming Kalbar
dermagaFm | Radio Streaming Kalbar

Pesan Uskup Sanggau Saat Misa Paskah di Sekadau: Setiap orang Katolik dijadikan Yesus sebagai Petarung dalam Hidupnya.

Uskup Sanggau Mgr Valentinus Saeng menyampaikan Kotbahnya.

Sekadau, dermagafm.com - Uskup Sanggau Mgr Valentinus Saeng CP mengingatkan umat bahwa setiap orang Katolik dijadikan sebagai petarung dalam hidupnya. Hal ini dikatakan oleh Mgr. Valentinus saat menyampaikan kotbah pada misa Minggu Paskah di Gereja Agung Sto Petrus dan Paulus Sekadau, Minggu 31 Maret 2024.

Misa hari Minggu Paskah tanggal 31 Maret ini dihadiri juga oleh Bupati Sekadau Aron bersama Nyonya Magdalena Susilawati Aron, Kadis Sosial P3A serta ribuan umat Katolik dari kota Sekadau dan sekitarnya.

Uskup Sanggau kelahiran Belitang ini menceritakan bahwa umat Katolik harus diingatkan kembali bahwa Paskah itu artinya Tuhan Lewat. 

"Dalam sejarah keselamatan Israel di tanah Mesir bahwa Allah menyelamatkan mereka melalui darah anak domba yang dioles di pintu-pintu rumah bangsa Israel dan itulah arti Paskah Tuhan melewati umatnya,"ujar Uskup.

Uskup juga mengatakan bahwa sebenarnya darah manusia lah yang menjadikan korban penebusan namun karena darah manusia tidak seimbang dengan kekuasaan Tuhan maka Allah mengutus Yesus Kristus sebagai korban penebusan dosa umat manusia yang kita rayakan pada hari Paskah di mana Tuhan mengorbankan dirinya demi menyelamatkan manusia.

"Karena itu dalam merayakan Paskah ini saya mengajak Bapak Ibu sekalian untuk bergembira dan bersukacita punya harapan punya sikap yang lebih sikap iman yang mengatakan bahwa Tuhan selalu menyertai kita dan ini penting diingat bahwa kita sudah ditebus oleh Tuhan,"kata Uskup Sanggau.

Uskup Sanggau Mgr Valentinus Saeng yang pada malam Paskah pemimpin Misa di Katedral Sanggau, mengajak umat untuk bersukacita karena sudah ditebus dosanya.

"Karena hutang dosa kita sudah dibayar oleh Tuhan maka tidak ada alasan lagi kita untuk berduka cita sebab tuhan sudah menyelamatkan kita dengan menebus dosa kita dan itulah sebabnya setiap orang Kristen dijadikan petarung oleh Yesus di dalam kehidupan kita sendiri sehari-hari itulah makna penebusan dosa,"lanjut Uskup Sanggau.

Terkait dengan panggilan Uskup kesukaan Sanggau mengajak umat sekalian untuk merelakan anaknya mengikuti panggilan hatinya dan oleh karena itu cukup mengajak keluarga muda yang untuk memiliki anak lebih dari dua siapa tahu ada yang menjadi Pastor suster atau border kemudian hari.

Sementara itu bupati Sekadau Aron SH dalam sambutan mengucapkan selamat Paskah kepada umat Katolik dan berterima kasih atas partisipasi seluruh umat terima kasih kepada panitia Paskah Paroki Sekadau.

"Selamat Paskah bagi umat Katolik di Kabupaten Sekadau, terima kasih kepada panitia kepada kelompok koor yang sudah memeriahkan Misa Paskah,  Semoga semangat berpantang dan berpuasa yang kita tiru dari Yesus menjadi ciri khas kita sebagai orang Katolik sepanjang hidup kita dan semoga Tuhan selalu menyertai kita sekalian,"kata Bupati Sekadau.

Sementara itu ketua panitia,  Irwindi mengungkapkan tiga tujuan utama panitia. 

"Goal atau tujuan panitia Paskah ini yang pertama mengadakan donor darah sebagai simbol Partisipasi kita dalam rangka masa prapaskah yang hasilnya disumbangkan ke rumah sakit umum Sekadau, kemudian yang kedua menyiapkan lilin khusus yang sudah kita pakai selama Misa malam Paskah dengan tujuan salah satunya supaya mengurangi sampah dan yang ketiga menghidupkan kembali tablo, kisah sengsara Yesus Kristus yang yang hilang saat kopic 2021 dan ini menarik perhatian umat dan menguatkan iman kita bersama,"ujarnya .

Selesai menyelenggarakan Misa Paskah kemudian panitia melanjutkan dengan jamuan bersama Bapak Uskup, Bupati Sekadau serta Kapolres di aula gedung gereja Agung sekarang.

Editor PenJab Radio

Info ini bisa disimak di HP Android Anda, klik di Chrome, tulis dermagafm.com.



 


Tinggalkan Komentar

Berita Baru Berita Lainnya